Kamis 16 Apr 2020 06:02 WIB

Sudah Lebih 75 Perse Calhaj Embarkasi Aceh Lunasi BPIH

Pelunasan BPIH Calhaj asal Embarkasi Aceh terus berjalan.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Nashih Nashrullah
Pelunasan BPIH Calhaj asal Embarkasi Aceh terus berjalan. Ilustrasi pelunasan BPIH haji.
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Pelunasan BPIH Calhaj asal Embarkasi Aceh terus berjalan. Ilustrasi pelunasan BPIH haji.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Sudah lebih dari 75 persen calon jamaah haji (Calhaj) Embarkasi Aceh (BTJ) yang melunasi biaya perjalanan ibadah haji (BPIH) 1441H/2020M.

"Sampai Selasa (14/4) sore, sudah 3.287 jamaah, atau 75,7 persen, yang melunasi biaya haji pada Bank Penerima Setoran (BPS) Bipih se Aceh," kata   Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh, Samhudi, dalam keterangan yang didapat Republika.co.id, Kamis (16/4). 

Baca Juga

Jamaah yang terbanyak melakukan pelunasan berasal dari Kabupaten Aceh Utara, sejumlah 77,11 persen (421 dari 516 jamaah). Selanjutnya dari Kota Banda Aceh 59,25 persen (362 dari 606 jamaah), dan Aceh Besar 71,05 persen (324 dari 450 jamaah). Dari daerah Pidie sebanuak 75,69 persen (302 dari 387 jamaah).

Sementara itu, sudah lebih dari 75 persen jumlah paspor yang telah dilakukan proses scanning. Sekaligus, telah diimput ke Siskohat seperti, untuk sistem data keimigrasian via Mechine Readable Travel Document (MRTD).

"Sudah 75,7 persen atau 3.287 buah paspor jamaah Aceh yang diantar ke Kanwil, dilakukan pemindaian atau scanning," kata Samhudi.

Sebelumnya, Kabid PHU juga menjelaskan, sesuai dengan Keputusan Menteri Agama (KMA) Nomor 121 Tahun 2020, jumlah untuk jamaah Aceh musim haji ini adalah 4.378 orang. 

Jumlah ini lantas dibagi, untuk jamaah tahun berjalan 4.298 orang, prioritas haji lansia 44 orang, pembimbing KBIHU 2 orang, dan petugas Haji Daerah/PHD 34 orang.

BPIH perjamaahnya untuk BTJ, Rp 31.454.602. Sementara besaran BPIH 1441H/2020M petugas haji daerah dan pembimbing KBIHU Embarkasi Aceh Rp 65.393.168. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement