Kamis 28 May 2020 16:03 WIB

Jumlah Haji yang Dilakukan Rasulullah Setelah Hijrah

Rasulullah mengerjakan haji di tahun kesepuluh hijrah.

Jumlah Haji yang Dilakukan Rasulullah Setelah Hijrah
Foto: Amr Nabil/AP
Jumlah Haji yang Dilakukan Rasulullah Setelah Hijrah

REPUBLIKA.CO.ID, MAKKAH -- Berapa kali Nabi Muhammad SAW  berhaji dalam hidupnya? Diriwayatkan dari Abu Ishaq, ia berkata, Aku pernah bertanya kepada Zaid bin Arqam, “Berapa kali kamu berperang menyertai Rasulullah SAW?” Dia menjawab, “Tujuh belas kali.” Kata Abu Ishaq, “Kemudian Zaid bin Arqam bercerita kepadaku bahwa Rasulullah SAW

pernah berperang sembilan belas kali, dan beliau berhaji sekali setelah beliau berhijrah, yaitu haji wada’.” (Muslim bab Haji Nabi SAW).

Baca Juga

Sementara itu Jabir bin Abdullah ra. meriwayatkan, “Sesungguhnya Rasulullah SAW telah tinggal di Madinah selama sembilan tahun namun beliau belum berhaji. Kemudian pada tahun kesepuluh beliau mengumumkan bahwa beliau akan berhaji, sehingga banyak orang yang hadir ke Madinah yang kesemuanya ingin turut serta bersama Rasulullah SAW dan melakukan amal ibadah seperti beliau.” (Muslim bab haji Nabi SAW)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement