Selasa 21 Jul 2020 14:59 WIB

Pemeriksaan Kesehatan Hewan Qurban Jelang Idul Adha 1441 H

Pemeriksaan hewan kurban untuk memastikan kondisi hewan dalam kondisi sehat..

Red: Mohamad Amin Madani

Petugas Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan memeriksa kondisi kesehatan sapi saat pemeriksaan hewan kurban di Bandar Lampung, Lampung, Selasa (21/7/2020). Kegiatan pemeriksaan hewan kurban bertujuan untuk memastikan kondisi kesehatan hewan agar dapat memberikan rasa aman kepada konsumen. ANTARA FOTO/Ardiansyah/foc. (FOTO : Antara/Ardiansyah)

Petugas Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan memeriksa kondisi kelayakan hewan kurban saat sidak di salah satu tempat penjualan hewan kurban di Desa Sumberejo, Kediri, Jawa Timur, Selasa (21/7/2020). Sidak ke sejumlah pedagang hewan tersebut bertujuan menangkal peredaran hewan kurban yang tidak layak seperti sakit, cacat, ataupun belum cukup umur. ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani/foc. (FOTO : Antara/Prasetia Fauzan)

Petugas Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan memeriksa kondisi kelayakan hewan kurban saat sidak di salah satu tempat penjualan hewan kurban di Desa Sumberejo, Kediri, Jawa Timur, Selasa (21/7/2020). Sidak ke sejumlah pedagang hewan tersebut bertujuan menangkal peredaran hewan kurban yang tidak layak seperti sakit, cacat, ataupun belum cukup umur. ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani/foc. (FOTO : Antara/Prasetia Fauzani)

Petugas Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya menempelkan stiker Telah Diperiksa Kesehatan usai memeriksa kesehatan hewan kurban di salah satu tempat penjualan hewan kurban di Surabaya, Jawa Timur, Senin (20/7/2020). (FOTO : Antara/Didik Suhartono )

Petugas Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya memeriksa gigi seekor sapi yang dijual di salah satu tempat penjualan hewan kurban di Surabaya, Jawa Timur, Senin (20/7/2020). Pemeriksaan kesehatan hewan kurban di seluruh tempat penjualannya itu untuk memastikan seluruh hewan kurban yang dijual oleh pedagang layak dikonsumsi masyarakat. ANTARA FOTO/Didik Suhartono/hp. (FOTO : Antara/Didik Suhartono )

inline

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petugas Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan memeriksa kondisi kesehatan hewan qurban di sejumlah daerah di Tanah Air, Selasa (21/7/2020).

Kegiatan pemeriksaan hewan kurban bertujuan untuk memastikan kondisi kesehatan hewan agar dapat memberikan rasa aman kepada konsumen.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement