Rabu 22 Jul 2020 08:51 WIB

10 Tanda Kiamat Besar yang Diungkap Rasulullah ke Sahabat

Rasulullah SAW menungkap 10 tanda kiamat besar kepada para sahabat.

Rasulullah SAW menungkap 10 tanda kiamat besar kepada para sahabat. Hari Kiamat (Ilustrasi)
Rasulullah SAW menungkap 10 tanda kiamat besar kepada para sahabat. Hari Kiamat (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Apa tanda-tanda bahwa kiamat akan segera tiba? Bagaimana Islam menjelaskan tentang hari kiamat? Dan, apa yang harus dipersiapkan  seorang Muslim menjelang datangnya hari kiamat? 

Berbagai pertanyaan tersebut bisa dicari jawabannya dalam buku yang merupakan salah satu karya terbesar ulama salaf terkemuka, Imam Al-Qurthubi, berjudul At-Tadzkiratu fi ahwal al-mawta wa ahwal al-akhirah.  Dalam buku ini, penulis mengupas panjang lebar dan perinci tentang peristiwa kiamat dan akhirat (sebanyak 160 bab). Penulis pun memaparkan tentang fitnah dan tanda-tanda kiamat dalam 62 bab. 

Baca Juga

Banyak hal yang selama berabad-abad menjadi pertanyaan dan perbincangan tentang tanda-tanda, dan berbagai peristiwa yang mendahului datangnya hari kiamat, dikupas dalam buku ini. Misalnya, tentang shirat (jembatan), syafaat, surga, neraka, Imam Mahdi, Dajjal, Ya'juj dan Ma'juj, turunnya Nabi Isa, 10 tanda yang akan terjadi menjelang kiamat, tanda-tanda kiamat terjadi setelah 200 tahun, dan keluarnya binatang melata.

Berkaitan dengan 10 tanda yang akan terjadi menjelang kiamat, Imam Al-Qurthubi,  mengutip sejumlah hadis. Antara lain, yang diriwayatkan dari Hudzaifah: 

عَنْ حُذَيْفَةَ بْنِ أَسِيدٍ الْغِفَارِيِّ ، قَالَ : اطَّلَعَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَلَيْنَا وَنَحْنُ نَتَذَاكَرُ ، فَقَالَ : مَا تَذَاكَرُونَ ؟ قَالُوا : نَذْكُرُ السَّاعَةَ ، قَالَ : إِنَّهَا لَنْ تَقُومَ حَتَّى تَرَوْنَ قَبْلَهَا عَشْرَ آيَاتٍ - فَذَكَرَ - الدُّخَانَ ، وَالدَّجَّالَ ، وَالدَّابَّةَ ، وَطُلُوعَ الشَّمْسِ مِنْ مَغْرِبِهَا ، وَنُزُولَ عِيسَى ابْنِ مَرْيَمَ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ، وَيَأَجُوجَ وَمَأْجُوجَ ، وَثَلَاثَةَ خُسُوفٍ : خَسْفٌ بِالْمَشْرِقِ ، وَخَسْفٌ بِالْمَغْرِبِ ، وَخَسْفٌ بِجَزِيرَةِ الْعَرَبِ ، وَآخِرُ ذَلِكَ نَارٌ تَخْرُجُ مِنَ الْيَمَنِ ، تَطْرُدُ النَّاسَ إِلَى مَحْشَرِهِمْ

Bahwa ia bercerita, "Kami sedang duduk-duduk di bawah naungan sebuah tembok di Madinah. Sementara Rasulullah, berada di dalam kamar. Beliau menengok kami dan bertanya, 'Sedang apa kalian duduk-duduk di situ?' Kami menjawab, 'Sedang berbincang-bincang.' Beliau bertanya, 'Tentang apa?' Kami menjawab, 'Tentang kiamat’.

'Beliau bersabda, 'Kiamat tidak akan tiba sebelum kalian melihat 10 tandanya. Pertama-tama ialah matahari terbit dari barat, kabut, Dajjal, binatang melata, lalu tiga peristiwa gerhana bulan (yakni gerhana yang terjadi di sebelah timur, gerhana yang terjadi di sebelah barat, dan gerhana yang terjadi di semenanjung Arab). Lalu, datangnya Isa, keluarnya Ya'juj dan Ma'juj, dan terakhir ialah munculnya api dari Yaman di sebuah jurang 'Aden. Siapa pun yang berada di belakangnya, ia akan digiring ke padang mahsyar.''

 

sumber : Harian Republika
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement