Sabtu 01 Aug 2020 15:15 WIB

272 Ekor Sapi di Labuan Diqurbankan

Qurban Idul Adha di Labuan hadirkan 272 ekor sapi.

Rep: Puti Almas/ Red: Muhammad Hafil
272 Ekor Sapi di Labuan Diqurbankan. Foto: Memandikan hewan kurban (Ilustrasi)
Foto: Republika TV/Muhammad Rizki Triyana
272 Ekor Sapi di Labuan Diqurbankan. Foto: Memandikan hewan kurban (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,  KUALA LUMPUR — Prosesi ibadah kurban, sebagai bagian dari hari raya Idul Adha 1441 H di Labuan, Malaysia telah dilaksanakan mulai Jumat (31/7). Setidaknya ada 272 ekor sapi yang menjadi hewan kurban di wilayah itu.

Departemen Layanan Veteriner Labuan mengumumkan sapi kurban terdiri dari 103 sapi asal Sabah. Kemudian ada 157 sapi dan 12 kerbau dari Sittha Farm di Bukit Kuda.

Baca Juga

“Kami telah memeriksa status kesehatan semua sapi seminggu sebelum penyembelihan dilakukan, sesuai dengan  standar kesehatan hewan. Mereka aman untuk disembelih,” ujar kepala Departemen Layanan Veteriner Labuan, Marysia James Abie, dilansir Bernama, Sabtu (1/8).

Marysia mengatakan hewan-hewan ternak dari Sabah dibawa ke Labuan oleh 43 pemohon yang telah diberikan izin oleh Departemen Layanan Veteriner melakukannya. Petugas dari departemen juga kemudian telah ditugaskan ke semua lokasi pemotongan yang disetujui seperti di masjid dan desa untuk memastikan prosedur operasi standar (SOP) dipatuhi dengan ketat.

Dalam pernyataan lebih lanjut, Departemen Layanan Veteriner Labuan menyarankan komite masjid dan desa untuk mematuhi SOP guna mencegah potensi penularan infeksi virus corona jenis baru (COVID-19).

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement