Senin 10 Aug 2020 19:33 WIB

Positif Covid-19 Lampung Tambah Sembilan Orang

Kasus konfirmasi positif Covid-19 di Lampung menjadi 316 orang.

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pengecekan pasien dengan metode polymerase chain reaction atau PCR (ilustrasi).
Foto: AP Photo/Gerald Herbert
Pengecekan pasien dengan metode polymerase chain reaction atau PCR (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi Lampung kembali bertambah sembilan kasus baru pada Senin (10/8). Dari jumlah tersebut, terbanyak dari Kabupaten Waykanan, yang di antara pasiennya adalah wakil bupati (Wabup) Waykanan dan sejumlah pejabat eselon lain.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung Reihana mengatakan, jumlah suspek 1.934 orang, kasus baru dua orang, kasus lama 1.932 orang.

“Ada penambahan sembilan orang, satu dari Bandar Lampung, satu dari Lampung Tengah, dan tujuh orang dari Waykanan,” kata Reihana dalam konferensi pers di Bandar Lampung, Senin (10/8).

Dia mengatakan, kasus konfirmasi positif Covid-19 menjadi 316 orang, kasus baru 9 kasus, kasus lama 307 orang, pasien yang meninggal dunia 13 orang, dan selesai diisolasi atau sembuh 227 orang.

Reihana, yang juga kepala Dinkes Lampung menyebutkan, 9 kasus baru yakni pasien 308, perempuan 22 tahun asal Bandar Lampung, hasil tracing pasien 305. Terkonfirmasi positif Covid-19 pada 8 Agustus 2020, saat ini pasien sedang isolasi mandiri.

Pasien 309, laki-laki 42 tahun, riwayat perjalanan pulang dari Pekanbaru, Riau. Tidak ada keluhan, dan saat ini pasien sedang isolasi mandiri.

Kemudian, pasien 310 laki-laki 60 tahun dari Kabupaten Waykanan. Ada riwayat perjalanan dari Jakarta. Saat ini pasien sedang perawatan  ruang isolasi di RS pemerintah di Lampung.

“Pasien 311 sampai dari 316 dari Waykanan, hasil tracing pasien 310, saat kondisinya tanpa gejala, sedang isolasi mandiri di RS provinsi Lampung,” kata Reihana yang tidak merinci pasien dari Waykanan yang di dalamnya ada pejabat Pemkab Waykanan.

Sedangkan pasien selesai isolasi ada penambahan 1 orang dari Bandar Lampung, yakni pasien laki-laki 253.

Jumlah swab yang diperiksa di Provinsi Lampung di empat tempat, di Labkesda, RSUD Abdul Moelok, dan rumah sakit rujukan lainnya sebanyak 5.227 sampel swab, positi 481 swab. Sedangkan pada 9 Agustus 2020 sebanyak 132 swab, positif 9 sampel swab.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement