Kamis 08 Oct 2020 22:56 WIB

Pemimpin Kudeta Mali Bebaskan Mantan PM dan Pejabat

Mantan PM Mali dan sejumlah pejabat ditahan sejak Agustus

Red: Nur Aini
Tentara Mali
Foto: AP/Harouna Traore
Tentara Mali

REPUBLIKA.CO.ID, BAMAKO -- Pemimpin kudeta Mali, Kolonel Assimi Goita, mengeluarkan pernyataan bahwa mantan perdana menteri Boubou Cisse, sejumlah pejabat lain, dan personel militer yang ditahan sejak Agustus kini telah dibebaskan.

Mantan ketua Majelis Nasional, Moussa Timbine, dan delapan jenderal juga menjadi bagian dari para pejabat yang dibebaskan tersebut.

Baca Juga

"Bagaimanapun, mereka yang bersangkutan masih dalam penyelesaian oleh otoritas yudisial," dikutip dari pernyataan itu.

Meskipun pemerintahan transisi telah ditunjuk pascakudeta 18 Agustus lalu, Goita tetap berada dalam pemerintahan lama sebagai wakil presiden, yang bertugas mengurusi isu keamanan dan pertahanan.

Pembebasan para pejabat merupakan salah satu permintaan kekuatan internasional, termasuk blok kawasan Afrika Barat yang pekan ini mencabut sanksi ekonomi untuk Malisetelah negara ini membentuk pemerintahan transisi.

Para tokoh pejabat senior itu ditahan sejak penggulingan Presiden Ibrahim Boubacar Keita, yang menimbulkan kekhawatiran bagi negara-negara mitra Mali bahwa peristiwa itu akan memperburuk situasi tidak stabil di negara itu, serta merusak upaya bersama melawan kelompok radikal di kawasan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement