Ahad 24 Jan 2021 09:42 WIB

Khabib Prediksi McGregor Kalahkan Poirier

Khabib memperkirakan McGregor butuh dua ronde untuk kembali menaklukkan Poirier.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Israr Itah
Khabib Nurmagomedov menendang lawannya Dustin Poirier. Khabib memprediki Poirier akan kalah dari Conor McGregor dalam duel UFC 257 di Abu Dhabi, Ahad (24/1).
Foto: Mahmoud Khaled/AP
Khabib Nurmagomedov menendang lawannya Dustin Poirier. Khabib memprediki Poirier akan kalah dari Conor McGregor dalam duel UFC 257 di Abu Dhabi, Ahad (24/1).

REPUBLIKA.CO.ID, ABU DHABI -- Khabib Nurmagomedov memprediksi Conor McGregor akan mengalahkan Dustin Poirier dalam ajang Ultimate Fighting Championship (UFC) 257 di Yas Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA), Ahad (24/1). 

McGregor kembali bersua Poirier setelah pertemuan pertama mereka pada 2014. Saat itu the Notorious mengalahkan Poirier dengan kemenangan cepat pada ronde pertama. Khabib memperkirakan McGregor butuh dua ronde untuk kembali menaklukkan the Diamond.

Baca Juga

Hal ia sampaikan dalam potongan video di akun Instagram ESPN. "Pertarungan ini hanya dua ronde untuk Conor. Ya Conor bakal menang," kata Khabib.

Namun jika pertarungan berlangsung hingga lebih dari dua ronde, Khabib memprediksi Poirier punya kesempatan untuk menang.

"Jika tiga ronde atau empat ronde, Dustin akan mengalahkannya," kata petarung bebas berjuluk the Eagle.

Khabib saat ini sedang berada di Abu Dhabi dan beberapa kali menonton pertarungan di UFC Fight Island. Salah satunya ketika sepupunya, Umar Nurmagomedov tampil sebagai pemenang melawan Sergey Mozorov di UFC Fight Island, tujuh pekan lalu.

Pria kelahiran Dagestan, Rusia itu telah memutuskan pensiun usai UFC 254 ketika mengalahkan Justin Gaethje. Ia pensiun dengan rekor sempurna, 29 kali menang tanpa pernah kalah.

Namun bos UFC, Dana White, dikabarkan mengajak Khabib dalam rematch melawan McGregor setelah laga hari ini. Khabib pernah mengalahkan McGregor dan Poirier sepanjang kariernya di olahraga tarung bebas. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement