Selasa 02 Mar 2021 16:58 WIB

Liverpool Ikut Bersaing dengan Inter Buru Pemain Udinese

Rodrigo De Paul diklaim bakal menjadi pengganti Georginio Wijnaldum.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Israr Itah
Rodrigo De Paul
Foto: EPA-EFE/GABRIELE MENIS
Rodrigo De Paul

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool bersaing dengan Inter Milan demi tanda tangan pemain Udinese, Rodrigo De Paul. Hal tersebut menjadi pemberitaan di beberapa media lokal Italia. 

Dalam laporan Daily Mail, Selasa (2/3), gelandang berusia 26 tahun itu diklaim bakal menjadi pengganti Georginio Wijnaldum yang diprediksi akan hengkang akhir musim ini. 

Baca Juga

Udinese membanderol De Paul dengan mahar 30 juta poundsterling. Namun, Liverpool menawar sang pemain dengan harga 26 juta poundsterling. 

Direktur Olahraga Udinese Pasquale Marino menyebut kontrak De Paul masih bertahan hingga 2024. Ia tidak membantah ada beberapa klub yang berusaha mendekati pemainnya. 

"Dia punya karakter yang diinginkan klub top Eropa. Saya berharap ini tak terjadi, tapi siapapun yang merekrutnya akan menjadi tim yang lebih kuat," kata Marino kepada Radio 24

Sementara De Paul, mengaku tidak tahu-menahu saat ditanya masa depannya di Udinese. Ia hanya ingin bekerja sepenuh hati untuk timnya saat ini. 

"Saya tidak tahu kapan hari terakhir saya di sini. Saya akan memberikan segalanya kepada Udinese hingga waktunya tiba. Ada banyak rumor tentang saya di Januari, tapi saya nyatakan saat itu ingin bertahan," kata De Paul. 

Ia menegaskan, menutup pintu untuk siapa pun. De Paul beralasan, anak perempuannya lahir di Udine, dan anak laki-lakinya juga akan segera lahir di kota itu.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement