Ahad 14 Nov 2021 18:59 WIB

Belum Ada Pelatih Utama, Madura United Jaga Kondisi Pemain

Program tersebut diberikan sembari menunggu pelatih baru datang

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Muhammad Akbar
Sejumlah pesepak bola Madura United FC  melakukan selebrasi usai gol yang dicetak Rafael Silva (tengah) pada lanjutan liga 1 melawan Persipura Jayapura di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (3/10/2021). Pertandingan babak pertama skor 1-0 untuk Madura United FC.
Foto: ANTAANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Sejumlah pesepak bola Madura United FC melakukan selebrasi usai gol yang dicetak Rafael Silva (tengah) pada lanjutan liga 1 melawan Persipura Jayapura di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (3/10/2021). Pertandingan babak pertama skor 1-0 untuk Madura United FC.

REPUBLIKA.CO.ID, BANTUL -- Madura United FC memberikan program latihan yang bertujuan menjaga performa pemain setelah mendapatkan jatah libur selepas melakoni laga terakhir seri kedua Liga 1 2021/2022 beberapa waktu lalu. Program tersebut diberikan sembari menunggu pelatih baru datang usai ditinggal Rahmad Darmawan.

Asisten Pelatih Madura United, Dwi Priyo Utomo yang dipercaya memegang kendali tim untuk sementara waktu. Ia menjelaskan program latihan yang diberikan kepada Bayu Gatra dkk sesuai dengan arahan pelatih fisik Madura United, San San Pur dan pelatih kiper, Hendro Kartiko.

Menurutnya, kondisi tim saat ini cukup baik walaupun ada dua pemain yang belum bisa bergabung karena mendapatkan panggilan memperkuat Timnas, Fakhrudin dan Ronaldo Kwateh.

“Kondisi semua terkendali, baik kondisi ataupun performa pemain. Pemain sudah kumpul di Bantul selain Fakhrudin bergabung dengan Timnas senior dan Ronaldo (Kwateh) bergabung dengan Timnas U-18,” kata Dwi seperti dilansir dari laman resmi Liga 1.

Sementara, untuk program lanjutan tim dalam melakukan persiapan menghadapi seri ketiga mendatang, Dwi Priyo Utomo hanya memberikan materi adaptasi training. Untuk program lanjutan, ia masih menunggu pelatih yang baru.

“Bicara materi latihan kita adaptasi training dan kita kumpul mulai kemarin. Untuk komunikasi dengan pelatih baru masih belum,” ujarnya.

“Hanya perintah atas arahan manajemen sampai pelatih baru datang,” kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement