Rabu 09 Mar 2022 19:22 WIB

Rep: Surya Dinata/ Red: Fian Firatmaja

Pemprov DKI Dorong Layanan Bus Listrik Guna Kurangi Polusi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta meluncurkan layanan Bus Listrik untuk TransJakarta di Plaza Selatan. Bus listrik tersebut diklaim sebagai yang pertama yang akan digunakan untuk memenuhi layanan transportasi publik di DKI Jakarta.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan tujuan diluncurkannya Bus tersebut guna mengurangi polusi serta mengatasi kemacetan akibat mobilitas warga DKI yang cukup tinggi.

Lebih lanjut Anies menjelaskan, Pemprov DKI terus mendorong penggunaan kendaraan umum berbasis listrik agar penggunaan emisi karbon bisa ditekan sekaligus penggunaan kendaraan pribadi bisa dikurangi.

 

 

 

 

Videografer | Surya Dinata

Video Editor | Fian Firatmaja