Kyrie Irving Buka Puasa dengan Pisang di Tengah Pertandingan, Apa Kata Ahli Kesehatan?

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Reiny Dwinanda

Jumat 22 Apr 2022 17:40 WIB

Pebasket Brooklyn Nets Kyrie Irving tetap berpuasa di tengah pertandingan. Dia berbuka dengan menyantap pisang. Foto: EPA-EFE/JASON SZENES Pebasket Brooklyn Nets Kyrie Irving tetap berpuasa di tengah pertandingan. Dia berbuka dengan menyantap pisang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pebasket Brooklyn Nets, Kyrie Irving, tetap menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan meskipun ada pertandingan. Setelah berpuasa selama 14 jam, ia berbuka puasa dengan memakan pisang di tengah pertandingan timnya melawan Boston Celtics pada Rabu (20/4/2022) lalu.

Makanan utuh seperti pisang adalah buah berkarbohidrat tinggi yang menyediakan banyak energi, menjadikannya pilihan yang baik untuk energi berkelanjutan selama latihan intensif. Para ahli kesehatan merekomendasikan menyantap makanan utuh untuk menstabilkan energi.

Baca Juga

Berfokus pada makanan utuh seperti pisang selama Ramadhan akan membantu menjaga tingkat energi lebih stabil. Pelatih privat Faisal Abdalla merekomendasikan karbohidrat kompleks, berserat, slow-release, seperti nasi gandum, quinoa, kacang-kacangan, lentil, atau ubi jalar.

Makanan itu akan melepaskan energi secara perlahan dan menstabilkan gula darah. Hindari makanan olahan, gorengan, dan asin yang bisa membuat dehidrasi dan membuat puasa terasa lebih lama.

"Makanan seperti itu (olahan, gorengan, dan asin), membuat hari berikutnya menjadi lebih berat, terutama jika sedang berlatih atau kehilangan cairan melalui keringat dalam cuaca yang lebih panas," ungkap Abdalla, dilansir Insider, Jumat (22/4/2022).

Berbuka puasa dengan mengonsumsi kurma sangat dianjurkan. Kurma terkenal sebagai sumber energi dan potasium yang baik. Pisang pun bisa menjadi alternatif.

"Kurma direkomendasikan karena mengandung potasium yang membantu fungsi otot dan saraf serta membuat metabolisme tubuh tetap teratur," kata Abdalla.

Olahraga saat berpuasa akan sangat melelahkan bagi tubuh. Sebaiknya, tunggu sampai beberapa saat setelah berbuka dan memakan sedikit karbohidrat. Ketika berbicara tentang berolahraga saat berpuasa, tidak ada pendekatan yang berlaku sama untuk semua orang.