Kamis 23 Jun 2022 18:25 WIB

HA IPB Pangandaran Siap Dukung Mahasiswa KKNT IPB University

Sebanyak 108 mahasiswa KKNT IPB tiba di Kabupaten Pangandaran.

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) IPB University   tiba di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Rabu (22/6).
Foto: Dok IPB University
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) IPB University tiba di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Rabu (22/6).

REPUBLIKA.CO.ID, PANGANDARAN -- Sebanyak 108 mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik  (KKNT) IPB University  tiba di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Rabu (22/6). Setelah kurang lebih dua tahun menempuh kehidupan perkuliahan secara daring, di akhir semester genap ini para mahasiswa diberi tantangan untuk melakukan KKN secara langsung. Hal ini tentunya akan menjadi pengalaman yang sangat berkesan bagi para mahasiswa. Terlebih dengan adanya dukungan yang sangat mengesankan dari Himpunan Alumni IPB Kabupaten Pangandaran.

Dukungan Himpunan Alumni IPB Kabupaten Pangandaran ini dapat dilihat dengan adanya pengawalan khusus saat bus yang mahasiswa gunakan masuk ke daerah Pangandaran, adanya penyambutan dan ramah-tamah dengan alumni yang ditutup dengan makan siang bersama dengan menu makanan khas spesial Pangandaran, sampai dengan mobilisasi menuju 11 desa penempatan mahasiswa KKNT IPB di Kabupaten Pangandaran. Semua itu difasilitasi secara gratis oleh DPC HA IPB Pangandaran.

"Kami siap  mendukung dan membantu seoptimal mungkin kesuksesan program-program kerja KKNT IPB di Kabupaten Pangandaran," ucap Agus Teguh, Ketua Dewas DPC HA IPB Pangandaran dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Kamis (23/6).

Apresiasi setinggi-tingginya pun disampaikan oleh Dosen Pembimbing Lapang (DPL) KKNT IPB kepada Pemda Kabupaten Pangandaran dan Instansi Pemerintahan terkait serta khususnya kepada DPC HA IPB Pangandaran yang telah memberikan sambutan yang begitu berkesan kepada adik-adik mahasiswa KKNT IPB di Kabupaten Pangandaran. Dari mulai koordinasi pra pemberangkatan hingga saat ini Himpunan Alumni IPB Kabupaten Pangandaran dinilai sangat antusias dan kompak dalam menyambut dan menyuskeskan program KKN almamaternya.

"Kabar penyambutan ini sudah sampai di LPPM dan Dekanat FPIK IPB. Apresiasi yang luar biasa untuk teman-teman HA IPB Pangandaran, bahkan Pak Dekan sempat bilang,  ‘Wah ini harusnya kita bisa ikut bergabung di sana’,"  kata  Wahyu,  dosen DPL KKNT IPB di Kabupaten Pangandaran.

Selaras dengan hal di atas,  para mahasiswa pun merasa lebih percaya diri dan lebih tenang dalam memasuki tempat KKN. Tidak lagi dibebankan menempuh akses menuju desa penempatan karena seniornya sendirilah yang langsung mengantar sampai dengan desa tempat pengabdian program KKN. 

"Di sini kami bisa lebih tenang, mungkin juga mempromosikan wisata disini, dengan tetap menjalankan program-program yang sudah kami rencanakan,"  kata  Deris,  perwakilan mahasiswa KKNT IPB di Kabupaten Pangandaran.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement