Senin 04 Jul 2022 16:21 WIB

Kenakan Masker Hitam, Menag Laksanakan Umroh Wajib

Menag menyaksikan jamaah Indonesia menjaga ketertiban.

Rep: Achmad Syalaby Ichsan/ Red: Ani Nursalikah
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas (mengenakan masker hitam, kiri) sedang bertawaf mengelilingi Kabah di Masjidil Haram dalam rangka pelaksanaan umroh wajib, Senin (4/7/2022). Kenakan Masker Hitam, Menag Laksanakan Umroh Wajib
Foto: MCH 2022
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas (mengenakan masker hitam, kiri) sedang bertawaf mengelilingi Kabah di Masjidil Haram dalam rangka pelaksanaan umroh wajib, Senin (4/7/2022). Kenakan Masker Hitam, Menag Laksanakan Umroh Wajib

IHRAM.CO.ID, MAKKAH -- Menteri Agama yang menjadi Amirul Hajj musim haji 1443 Hijriyah/2022, Yaqut Cholil Qoumas menunaikan ibadah umroh wajib bersama rombongan Amirul Hajj di Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi, Senin (4/7/2022) pagi WAS. Selain mengenakan kain ihram, Menag tampak mengenakan masker hitam saat menjalankan umrah tersebut dalam rangka pemenuhan protokol kesehatan selama pandemi.

Yaqut melakukan proses tawaf, sholat sunah, sai, dan tahalul. Selama menjalankan prosesi umroh, Yaqut menyaksikan betapa jamaah haji Indonesia menjaga ketertiban. “Saya saksikan sendiri bagaimana jamaah tertib dari tawaf dan sai. Menurut saya, pengaturannya juga sudah luar biasa,” ujar Yaqut di Masjidil Haram, Makkah, Senin (4/7/2022). 

Baca Juga

Dia pun berpesan kepada jamaah agar menjaga fisik dan stamina selama menunggu puncak haji. Jamaah juga diimbau mengonsumsi air yang cukup dan vitamin mengingat panasnya cuaca di Arab Saudi. Dia berdoa agar prosesi haji ini bisa berlangsung lancar hingga akhir. Semua jamaah, ujar dia, juga mendapatkan haji yang mambrur

Menteri yang akrab disapa Gus Men ini mengungkapkan, momentum haji yang jatuh pada hari Jumat tersebut menarik minat banyak jamaah untuk melaksanakan ibadah haji. Meski demikian, Arab Saudi sudah melakukan persiapan yang baik bagi jamaah terlebih untuk prosesi selama di Arafah, Muzdalifah dan Mina (Armuzna). 

“Saya apresiasi kerja Arab Saudi, Raja Salman, dan putra mahkota (Mohamed bin Salman) yang sudah menyiapkan pelaksanaan ibadah haji dengan baik dan mudah-mudahan semua diberi kelancaran,” jelas dia. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement