Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Zainab Al-Muhdar

Menarik! Ini dia Daftar Pemenang Asre Jadid Musim Ketiga 2022!

Gaya Hidup | Tuesday, 26 Jul 2022, 20:13 WIB
asrejadid.ir - Juri sekaligus pembawa acara Asre Jadid dari kiri hingga kanan (Karen Homayounfar, Zhaleh Samati, Ehsan Alikhani, Amin Hayai dan Majid Esmaili)

Asre Jadid atau dalam Bahasa Indonesia yaitu "Era Baru" atau dalam bahasa Inggris "New Era" merupakan acara pencarian bakat yang ditayangkan di TV3 Iran. Acara ini dibuat, diproduksi sekaligus dipandu oleh Ehsan Alikhani yang merupakan produser, pembawa acara TV, Assistant Director sekaligus Director terkemuka di Iran. Jejak kiprah Ehsan Alikhani ini membawanya pada pembentukan acara Asre Jadid sebagai wadah pencarian bakat ternama, terbesar dan pertama di Iran yang menyaring seluruh peserta dari beragam provinsi di Iran dan bahkan ada beberapa kontestan yang berasal dari Afghanistan meskipun pada akhirnya kontestan tersebut telah tereliminasi pada babak sebelumnya. Bakat yang ditampilkan beragam mulai dari kesenian, olahraga dan hiburan. Acara ini tidak berbeda jauh seperti acara di Indonesia yaitu "Indonesia Mencari Bakat" yang bertujuan untuk mencari talenta terbaik yang menjadi pemenang pada setiap musimnya.

Pada musim ketiga ini berlangsung mulai 21 Maret 2022 hingga 18 Juli 2022 dengan 6 pemenang dari beragam kontestan yang terjaring menjadi 6 besar pemenang Era Baru itu sendiri. Berikut daftar pemenang Asre Jadid yang dilansir dari instagram @asrejadidtv musim 3 sebagai berikut :

Juara I - Ali Toolabi dengan menampilkan bakat menyanyi

Juara I sekaligus Pahlawan dari musim ketiga Era Baru ini diraih oleh Ali Toolabi dengan perolehan suara terbanyak sebesar 5.542.453 juta yang menampilkan bakat menyanyi lagu-lagu tradisional. Ia merupakan kontestan yang masih sangat muda dan berasal dari Lorestan.

Juara II - Tim Pahlavanak Haye Iran Zamin (Tarian Zurkhanah)

Juara II dari kontestasi di musim ketiga diraih oleh tim penari tarian olahraga tradisional Iran Zurkhanah yaitu Pahlavanak Haye Iran Zamin. Tim tersebut memperoleh 4.059.854 suara dan berasal dari Tehran.

Juara III - Peyman Ibrahim, Komedian

Juara III diraih oleh Peyman Ibrahim yang berasal dari Isfahan dan komedian dengan perolehan suara sebanyak 3.477.912 juta.

Peringkat keempat - Saina Syaikhi

Peringkat keempat diraih oleh dubber (pengisi suara) Saina Syaikhi berasal dari provinsi Khuzestan dengan perolehan suara sebanyak 3.243.405 juta.

Peringkat kelima - Setila dan Anisa

Peringkat kelima diraih oleh kontestan asal Bushehr-Shiraz yaitu Setila dan Anisa yang menampilkan aerial Hoop dengan perolehan suara sebesar 3.124.341 juta.

Peringkat keenam - Ehsan Yasin

Peringkat keenam diperoleh oleh penyanyi yang berasal dari Tehran yaitu Ehsan Yasin dengan perolehan suara sebesar 3.089.798 juta. Ehsan Yasin merupakan penyanyi Internasional yang pernah berkolaborasi dengan beberapa penyanyi terkemuka yaitu Mohammad Tarek hingga berkolaborasi dengan penyanyi Reza Zakarya.

Itulah sejumlah pemenang enam besar finalis kontestan Era Baru pada musim ketiga 2022. Terakhir, acara ini ditayangkan pada pukul 22.30 waktu Iran hari Sabtu dan Minggu serta dipandu oleh Ehsan Yasin dan juri yang merupakan tokoh terkemuka di Iran yaitu Zhaleh Samati, Majid Esmaili, Amin Hayai dan Karen Homayounfar. Menarik, bukan?

- ZM-

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image