Kamis 09 May 2024 19:06 WIB

Keberangkatan 1.762 Calon Jamaah Haji Tangerang Dibagi Lima Kloter

Jamaah haji asal Kota Tangerang pada 2024 terdapat peningkatan dari tahun sebelumnya.

Red: Ani Nursalikah
Jamaah haji menggunakan kursi roda saat tiba di Asrama Haji Kota Tangerang, Banten.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Jamaah haji menggunakan kursi roda saat tiba di Asrama Haji Kota Tangerang, Banten.

IHRAM.CO.ID, TANGERANG -- Kementerian Agama (Kemenag) Kota Tangerang, Banten menyebutkan keberangkatan 1.762 calon haji dibagi dalam lima kelompok terbang (kloter) yang dimulai pada 11 Mei 2024.

Kepala Kantor Kemenag Kota Tangerang Samsudin mengatakan kloter pertama berangkat pada tanggal 11 Mei 2024, kemudian kloter kedua tanggal 15 Mei 2024, lalu tanggal 19 Mei 2024 keberangkatan kloter ketiga, tanggal 29 Mei 2024 kloter keempat, dan terakhir pada 7 Juni 2024 yakni kloter 5.

Baca Juga

"Kita terus melakukan persiapan jelang pemberangkatan kloter pertama tanggal 11 Mei. Insya Allah semua sudah berjalan siap," ujarnya, Kamis (9/5/2024).

Ia menuturkan jamaah haji asal Kota Tangerang pada tahun 2024 terdapat peningkatan dari tahun sebelumnya, yakni sebanyak 95 orang.

Ia melanjutkan Kemenag Kota Tangerang terus berupaya menuntaskan persiapan pemberangkatan, terutama dalam bidang administrasi, seperti paspor, visa, serta dokumen-dokumen lain yang diperlukan para calon haji asal Kota Tangerang.

 

Kemenag Kota Tangerang juga mulai mensosialisasikan penerapan aplikasi “Haji Pintar” untuk membantu kelancaran selama pelaksanaan ibadah haji tahun ini.

Lalu, melakukan rapat persiapan antara Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji (PPIH) bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Tangerang untuk mendukung kelancaran proses pemberangkatan

"Pemberangkatan rombongan jamaah haji pada tahun ini akan dilaksanakan melalui embarkasi Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta," katanya.

Sebelumnya, Pemerintah Kota Tangerang bersama Kementerian Agama setempat menggelar peluncuran senam sehat haji bagi calon jamaah haji. Penjabat Wali Kota Tangerang Nurdin mengatakan di dalam kehidupan ini perlu menjaga keseimbangan antara jasmani dan rohani agar tubuh lebih kuat dan sehat.

Ia berharap seluruh calhaj bisa terus mengikuti rangkaian kegiatan manasik haji yang telah disiapkan, dan bisa mengikuti arahan yang diberikan oleh pendamping haji agar ibadah haji bisa terlaksana dengan baik.

"Alhamdulillah, untuk tahun ini, seluruh jamaah haji se-Provinsi Banten, kepulangannya langsung ke Asrama Haji Kota Tangerang, semoga berjalan dengan lancar," kata dia.

sumber : Antara
Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement