Senin 26 Jun 2023 09:49 WIB

Gak Ada Obat! Mahasiswa Pakistan Jalan Kaki Selama 6 Bulan ke Saudi untuk Haji

Berjalan kaki untuk haji adalah perjuangan yang sangat luar biasa.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Erdy Nasrul
Usman Arshad jamaah haji pejalan kaki
Foto:

"Setiap pria (Muslim) ingin datang ke Makkah, ke rumah Tuhan dan mengunjungi masjid Nabi Muhammad (SAW), sekali seumur hidup mereka," kata Arshad kepada Reuters, dikutip dari Geo.tv.

Arshad memang sudah lama punya keinginan untuk bisa pergi ke Makkah dan Madinah dengan berjalan kaki.

Pada awalnya, Arshad berencana berjalan kaki dari Pakistan ke Iran, Irak, Kuwait, dan kemudian ke Arab Saudi. Rencana ini harus diganti karena kendala sulitnya mendapatkan visa. Perjalanannya sempat terganggu saat bertolak dari Iran ke UEA dengan kapal.

Ada banyak tantangan yang dihadapi Arshad. Antara lain visa Iraknya yang ditolak, cuaca buruk, dan sulitnya mengatur waktu tidur. Namun, dia terus berpikir positif. Pikiran positif membawa dirinya sampai di Tanah Suci.

Di punggung Arshad tertulis 'Okara ke Makkah untuk haji jalan kaki'. Pria muda berusia 25 tahun itu bertemu banyak orang yang terus menyemangatinya.

"Dalam beberapa kesempatan, ada jalan (kosong), di mana tidak ada kota atau desa, tetapi yang membuat saya terus maju dan moral saya bangkit adalah orang-orang yang saya temui di jalan," tuturnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement