IHRAM.CO.ID, JEDDAH -- Jeddah sebuah kota di Arab Saudi sejak dulu sudah menjadi kota pelabuhan tempat pertemuan budaya dan tradisi yang dibawa pelancong dari berbagai daerah di belahan dunia.
Jika ingin melihat pertemuan budaya dan tradisi Indonesia di Jeddah, jamaah haji dan umroh bisa menemukannya di Pasar Al Balad di kawasan Kota Tua Jeddah (Old Jeddah).
Di samping Corniche Commercial Center, Al-Balad, Jeddah banyak jamaah haji Indonesia yang berkerumun. Ternyata tempat tersebut menjadi tempat jamaah haji dan umroh melepas rindu akan kampung halaman.
Jamaah haji yang berkerumun itu sedang mencicipi berbagai menu Nusantara di tempat makan Bakso Mang Oedin. Ada gado-gado, ketoprak, sate ayam dan kambing, nasi campur, bakso, mi ayam dan lain sebagainya.
Amnia, salah satu pengunjung Bakso Mang Oedin mengatakan, menu makanan yang ada di Bakso Mang Oedin sesuai dengan selera Nusantara. Rasanya pas dan harganya sesuai.
Bakso Mang Oedin pas untuk obat kangen kuliner Nusantara...