Selasa 11 Jul 2023 16:56 WIB

Bakso Mang Oedin, Pelepas Rindu Jamaah Haji Indonesia di Jeddah

Menu nusantara tersedia di Corniche Commercial Center, Al-Balad, Jeddah.

Rep: Fuji E Permana/ Red: Ani Nursalikah
Jamaah haji dari Makkah biasa mengunjungi Jeddah dan makan menu makanan Nusantara di Bakso Mang Oedin di samping Corniche Commercial Center, Al-Balad, Jeddah, Arab Saudi. Senin (10/7/2023) malam waktu Arab Saudi.
Foto:

"Bakso Mang Oedin pas untuk obat kangen kuliner Nusantara yang biasanya mudah ditemukan di Indonesia tapi jarang di Arab Saudi," kata Amnia yang sudah melaksanakan rangkaian ibadah haji di Makkah, Selasa (11/7/2023).

Berdasarkan pantauan Republika pada Senin malam (10/7/2023), banyak jamaah haji Indonesia yang berwisata ke Jeddah sambil menunggu jadwal kepulangan ke Tanah Air. Di antara mereka ada sengaja makan di Bakso Mang Oedin karena rindu masakan Nusantara setelah satu bulan di Arab Saudi.

Dayat, pengunjung Bakso Mang Oedin, sedang mencicipi gado-gado. Menurutnya, memang menu makanan di Bakso Mang Oedin memiliki cita rasa Nusantara. Tapi rasanya tidak 100 persen Indonesia.

"Saya coba makan gado-gado, menunya cita rasa Indonesia tapi tidak 100 persen Indonesia banget, tapi tetap bisa mengobati rasa kangen ke kampung halaman," ujar Dayat yang telah melaksanakan rangkaian ibadah haji di Makkah.

Dayat mengatakan, saat memesan gado-gado, bumbunya langsung jadi. Sementara di Indonesia bumbunya diulek dulu dan dicampur dengan sayuran.

Banyak toko Indonesia di Jeddah...

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement