Game

Jadwal Lengkap M7 Mobile Legends Hari Ini: ONIC vs Boostgate Esports, Alter Ego vs Aurora Gaming

Dua tim esports kebanggaan Indonesia, ONIC Esports dan Alter Ego, akan segera mengawali kiprahnya di M7 Mobile Legends World Championship hari ini, Sabtu, 10 Januari 2026. Pertandingan ini menandai dimulainya babak Swiss Stage, fase krusial sebelum menuju babak gugur. ONIC Esports dijadwalkan berhadapan dengan Boostgate Esports, sementara Alter Ego akan menantang Aurora Gaming.

Boostgate Esports berhasil menembus Swiss Stage setelah menjuarai babak Wild Card, mengalahkan Virtus Pro dengan skor 3-2 di semifinal. Sementara itu, Aurora Gaming merupakan jawara dari MTC Turkiye Championship Season 6. Kedua pertandingan ini akan digelar di MPL Arena XO Hall, Jakarta Barat, dengan format best of 1 (Bo1), yang berarti tim hanya perlu memenangkan satu gim untuk meraih kemenangan.

Jadwal Lengkap Swiss Stage M7 Mobile Legends Hari Ini

Tidak hanya ONIC dan Alter Ego, sebanyak 12 tim lainnya juga akan unjuk gigi di hari pertama babak Swiss Stage M7 Mobile Legends World Championship. Tim-tim tersebut antara lain Black Sentence, CFU Gaming, Team Zone, Yangon Galacticos, DianFengYaoGuai, Team Falcons, Evil, Team Spirit, SRG.OG, CG Esports, Aurora PH, dan Team Liquid PH.

Seluruh tim akan memulai babak Swiss Stage dengan format Bo1 pada ronde pertama dan kedua. Memasuki ronde ketiga hingga kelima, format pertandingan akan berubah menjadi best of 3 (Bo3). Berikut adalah jadwal lengkap pertandingan hari pertama Swiss Stage M7 Mobile Legends World Championship, Sabtu (10/1/2026):

  • 14.00 WIB: ONIC Esports vs Boostgate Esports
  • 15.00 WIB: Black Sentence Esports vs CFU Gaming
  • 16.00 WIB: Team Zone vs Yangon Galacticos
  • 17.00 WIB: DianFengYaoGuai vs Team Falcons
  • 18.00 WIB: Evil vs Team Spirit
  • 19.00 WIB: SRG.OG vs CG Esports
  • 20.00 WIB: Aurora PH vs Team Liquid PH
  • 21.00 WIB: Alter Ego vs Aurora Gaming

Link Nonton M7 Mobile Legends World Championship

Meskipun pertandingan digelar secara offline, para penggemar Mobile Legends di Indonesia tetap dapat menyaksikan keseruan kompetisi ini secara daring. Berikut adalah tautan untuk menyaksikan siaran langsung M7 World Championship:

  • YouTube: MLBB Esports
  • TikTok: mpl.id.official
  • Facebook: mpl.id.official