Berita

Planetarium TIM Dibuka Kembali, Warga Sambut Gembira: Liburan Edukatif Pengganti Mal

Advertisement

JAKARTA – Planetarium Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, kembali ramai dikunjungi warga pada masa libur akhir tahun. Fasilitas edukasi astronomi ini telah dibuka setiap hari sejak 25 Desember 2025, menyedot perhatian banyak pengunjung.

Siska (25), salah seorang pengunjung, mengapresiasi langkah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang menghidupkan kembali Planetarium setelah 13 tahun tutup. Ia menyampaikan terima kasih kepada Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, atas penyediaan opsi tempat wisata yang bermanfaat bagi warga.

“Oh, pasti dong. Terima kasih, Pak Gubernur, senang, senang sekali ada tempat seperti Planetarium. Untung ya, maksudnya ini diadakan lagi gitu dan harus sih,” kata Siska.

Menurut Siska, Planetarium menawarkan alternatif wisata edukasi yang lebih bermanfaat dibandingkan hanya berbelanja di pusat perbelanjaan.

“Maksudnya kan biar kita nggak liburannya cuma shopping ke mal, yang gitu-gitu doang kan. Kan kayak gini ada edukasinya, ada manfaatnya,” ujarnya.

Siska dan rekannya, Wina (24), mengaku sengaja membeli tiket secara daring (online) dan ini merupakan kunjungan pertama mereka ke Planetarium.

“Pertama kali. Karena kan memang 13 tahun itu ya tutup,” ucap Siska.

Dalam pengalaman pertamanya, Siska mengaku kagum dengan pertunjukan yang disajikan.

“Happy banget,” ungkap Siska.

Pertunjukan tersebut, lanjut Siska, mempresentasikan visual tentang alam semesta, membawa penonton dalam perjalanan visual dan suara melintasi planet dan galaksi.

Advertisement

“Tadi pertama tuh kita dari cerita dari bunga ya, terus tuh kita menjelajah juga ke laut, terus habis itu terakhir banget itu terkait alam semesta. Terus planet-planet, matahari, banyak banget sih itu,” cerita Siska.

Wina menambahkan bahwa informasi yang disajikan dalam pertunjukan tidak hanya bermanfaat bagi pelajar, tetapi juga untuk semua usia.

“Tetap ada informasi barunya. Maksudnya kan beberapa dari kita kayak cuma ‘oh tahu sebatas galaksi kita doang’, cuma di situ juga di- share gimana ‘oh ada lho supergalaksi lokal’ gitu,” tutur Wina.

“Tadi juga ada yang ilmu-ilmu semacam fisika, kimianya gitulah dikit-dikit,” lanjutnya.

Wina berharap pemerintah dapat menambah jumlah tempat wisata edukasi yang menarik dan mudah diakses masyarakat.

“Setuju banget untuk diperbanyak ya tempat-tempat seperti ini. Itu tadi kita ngomong soal kayak gini, ‘ih, kalau dekat rumah, ke sini tiap minggu, enak ya’ gitu,” imbuh Wina.

Planetarium Jakarta di Taman Ismail Marzuki (TIM) resmi dibuka kembali oleh Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung Wibowo, pada Selasa (23/12/2025). Pramono sebelumnya memberikan akses gratis selama tiga bulan khusus untuk pelajar.

“Setelah lebih dari 13 tahun, sejak 2012, Planetarium yang digagas oleh Bang Ali Sadikin, alhamdulillah hari ini bisa dihidupkan kembali,” ujar Pramono saat berkunjung ke lokasi.

Ia menyebutkan bahwa Planetarium kini telah diperbarui dengan fasilitas modern dan teknologi terkini, termasuk AI interaktif yang menampilkan wajah Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, guna memberikan pengalaman belajar yang lebih menarik bagi pengunjung.

Advertisement